• SETIAP LEMBAR KEHIDUPAN YANG KAU JALANI SETIAP HARI ADALAH RANTAI TAKDIR TUHAN YANG AKAN SELALU MEMBERIMU PILIHAN DAN SETIAP PILIHAN YAN KAU PILIH TERSIMPAN TANGGUNG JAWAB AKAN IKRAR HATI YANG SELALU MENYEMARAKKAN JIWA INGIN BERHASIL

Tuesday, May 13, 2008

KEBAJIKAN ITU LEBIH BAIK DARI WAKTU

KEBAJIKAN ITU LEBIH BAIK DARI WAKTU

Hiasilah kehidupan ini dengan gurau senda,

karena ia melambangkan kehidupan yang harmoni.

Jangan jadikan diri anda ibarat sekumpulan tisu-tisu, karena

tugasnya adalah untuk membersihkan benda-benda yang kotor

Satu ciuman yang mesra adalah satu ciuman yang tidak membawa makna apapun, karena

dibaliknya ia akan membawa kemudharatan,

tetapi satu ciuman yang pantas dapat menyingkap

seribu makna yang tersirat dibalik yang tersurat......"

Say what you want to say when tou have the time, tomorrow maybe one day late.

Our deepest regrets are words unsaid and things undone.


Wanita itu sendiri adalah rahasia,

Nafsu mengatakan wanita cantik atas dasar rupanya,

akal mengatakan wanita cantik atas dasar ilmu dan kepandaiannya, dan

hati mengatakan wanita cantik atas dasar akhlaknya.

Sahabat yang beriman ibarat mentari yang bersinar.

Sahabat yang setia bagai pewangi yang mengharumkan.

Sahabat sejati menjadi pendorong impian.

Sahabat berhati mulia membawa kita ke jalan Tuhan.

Orang yang bahagia itu akan selalu

menyediakan waktu untuk membaca kerana membaca itu sumber hikmah,

menyediakan waktu tertawa karena tertawa itu musiknya jiwa,

menyediakan waktu untuk berfikir karena berfikir itu pokok kemajuan,

menyediakan waktu untuk beramal karena beramal itu pangkal kejayaan,

menyediakan waktu untuk bersenda karena bersenda itu akan membuat muda selalu, dan

menyediakan waktu beribadat karena beribadat itu adalah ibu dari segala ketenangan jiwa.

Pandangan itu sebagai panah iblis yang berbisa,

maka siapa yang mengelakkannya kerana takut pada-Ku,

maka Aku akan menggantikannya dengan iman yang dirasakan manisnya dalam hati...


No comments: